Dalam masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, BPS Kota Sukabumi melaksanakan Apel Pagi secara virtual (daring) dengan aplikasi Zoom Meeting yang diikuti oleh seluruh pegawai. Pembina Apel Pagi adalah Kepala BPS Kota Sukabumi dengan penugasan secara bergiliran untuk petugas pembaca naskah Pembukaan Undang Undang Dasar 1945 dan Panca Prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).