Pembelajaran Jarak Jauh Koordinator Sensus Kecamatan Sensus Penduduk 2020 (SP2020) - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Sukabumi

Untuk layanan permohonan data lebih lanjut, silakan hubungi: bps3272@bps.go.id

Silakan unduh publikasi terbaru BPS Kota Sukabumi di https://sukabumikota.bps.go.id/publication.html

Informasi terkini berupa rilis resmi dapat diperoleh di menu Berita Resmi Statistik

Pembelajaran Jarak Jauh Koordinator Sensus Kecamatan Sensus Penduduk 2020 (SP2020)

Pembelajaran Jarak Jauh Koordinator Sensus Kecamatan Sensus Penduduk 2020 (SP2020)

25 Agustus 2020 | Kegiatan Statistik


Koordinator Sensus Kecamatan (Koseka) merupakan penanggung jawab teknis pelaksanaan lapangan di tingkat kecamatan yang ditugaskan untuk mengawal penyelenggaraan rangkaian tahapan kegiatan SP2020 di tingkat kecamatan. Tahapan kegiatan SP2020 yang melibatkan Koseka terdiri dari enam tahapan kegiatan, yaitu koordinasi dan konsolidasi, Sensus Penduduk Online (sudah berlangsung pada bulan Februari-Maret 2020), penyusunan daftar penduduk, pemeriksaan daftar penduduk, verifikasi lapangan, dan pencacahan lapangan. Fungsi Koseka mencakup fungsi koordinasi, fungsi pengawasan lapangan dan fungsi pemeriksaan hasil. Karena tugas Koseka yang bersifat strategis dan sangat berpengaruh terhadap kesuksesan SP2020, maka dilakukan penyamaan konsep dan definisi dalam pembelajaran Koseka yang diselenggarakan di semua Kabupaten/Kota se-Indonesia, tak terkecuali di Kota Sukabumi. Mengingat suasana PSBB, dilakukan Pembelajaran Jarak Jauh dengan fasilitas Zoom Meeting/Google Meet, Kaizala dan Youtube pada tanggal 24-25 Agustus 2020. Peserta Pembelajaran Koseka Kota Sukabumi sebanyak 17 orang dengan seorang Instruktur, yaitu Ikah Islamiyah. Pembukaan pembelajaran sekaligus pengarahan oleh Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Dyah Anugrah Kuswardani, juga penyampaian materi pendahuluan oleh Kepala Bidang Statistik Sosial BPS Provinsi Jawa Barat, R. Gandari Adianti Aju Fatimah. Dengan dukungan semua pihak, semoga para Koseka dapat menuntaskan tanggung jawab ini dengan penuh amanah dan tanggung jawab.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota SukabumiJl. Selabintana No. 14

Sukabumi

43113Jawa Barat - IndonesiaE-mail: bps3272@bps.go.id Telp.: +62266221926 Fax.: +62266229082

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik